Hal-hal Sederhana Guna Menjaga Lingkungan.
Perlu kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dan juga diperlukan langkah nyata yang dapat dilakukan dalam mendukung pelestarian lingkungan, baik itu secara langsung maupun tidak langsung. Secara langsung berarti kita turut terjun ke alam untuk melakukan tindak pelestarian, atau kita dapat membantu melalui kebiasaan-kebiasaan yang ramah lingkungan. Sedangkan ssecara tidak langsung dapat dengan mengajak, mengkampanyekan untuk menjaga lingkungan. Untuk dapat menjaga secara langsung memang membutuhkan kemauan dan tindakan, namun kita lantas tidak perlu menyerah jika tujuan kita baik. Masih banyak hal-hal sederhana yang dapat dilakukan, yakni melalui kebiasaan-kebiasaan positif, dan hal-hal kecil, contohnya antara lain:
1. Membuang sampah sesuai tempatnya
2. Mendaurt ulang sampah menjadi hal berguna
3. Mematikan listrik bila tidak digunakan
4. Melakukan penanaman pohon
5. Ikut mengajak teman menjaga lingkungan
6. Mengurangi penggunaan plastik
7. Mengurangi penggunaan kertas
8. Hemat pemakaian air dsb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar